Keluarga besar Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah se Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta baru baru ini telah melaksanakan pelantikan bersama Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah pada Hari Minggu, 24 Juli 2016 M bertepatan pada Tanggal 19 Syawal 1437H yang bertempat di Greenhall Kampus 3 UAD.
Pelantikan ini diikuti oleh 7 Pimpinan Komisariat(PK) IMM (FTI, FARMASI, MIPA/JPMIPA, FKM, EKONOMI, FSBK, HUKUM Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta). Selain pelantikan acara pada hari Minggu tersebut ada syawalan Keluarga besar IMM se UAD, tamu undangan, dan FOKAL IMM UAD.
“Pelantikan ini bertemakan SRI (Sambung Rasa Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah). Sebenarnya sebelumnya kegiatan ini hanya pelantikan biasa, tetapi karena 7 Komisariat kami dari Koorkom UAD langsung bergerak untuk mengkoordinir kegiatan ini”. Ucap IMMawan Fajar selaku ketua Koorkom UAD.
“selain pelantikan juga diadakan syawalan karena ini momentum besar pertama kalinya di IMM UAD total yang datang pada acara ini kurang lebih 350 orang”. Lanjut Fajar.
“setelah pelantikan ini semoga dapat memaksimalkan dunia perkaderan dalam ranah kampus dan dapat melahirkan tokoh tokoh IMM UAD sampai tingkat Nasional” pesan IMMawan Nuzul Ketua Umum Pimpinan Cabang Djazman Alkindi Yogyakarta.
Pelantikan bersama ini mendapat banyak apresiasi,harapan dan doa yang baik dari berbagai pihak. Semoga bagi teman teman Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah se UAD yang sudah dilantik dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan Amanah. (Kontributor Medkom IMM FTI UAD)